18 November, 2011

Kearifan - Albert Einstein

Kearifan seseorang tidak diperoleh dari bangku sekolah, tapi diperoleh dari usaha keras semasa hidupnya. 

Albert Einstein (1879-1955), fisikawan Amerika kelahiran Jerman

Tumbangkan Indonesia, Malaysia Juara Grup

VIVAnews - Timnas SEA Games Indonesia harus mengakui keunggulan Malaysia dengan skor 0-1 di laga pamungkas Grup A. Dengan hasil ini, Indonesia juga harus puas berstatus sebagai runner-up dan harus melawan jawara Grup B Vietnam pada babak semifinal.

Gol kemenangan Malaysia dicetak strikernya Syahrul Azhari Ibrahim pada babak pertama. Malaysia berhak menjadi juara grup dengan torehan 10 poin dan Indonesia tertinggal sebiji poin akibat kekalahan ini. Di babak semifinal, Malaysia akan bersua Myanmar yang menjadi runner-up Grup B.

Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Kamis 17 November 2011, pelatih Rahmad Darmawan memang menyimpan beberapa pemain pilarnya di babak pertama termasuk kiper utama Kurnia Mega.

Hasilnya, Malaysia tampak lebih dominan dengan menciptakan beberapa peluang emas sepanjang babak pertama. Lini tengah Malaysia juga tampak begitu nyaman memainkan tempo permainan.

Dan Indonesia harus rela tertinggal 0-1 pada menit 17 lewat gol Syahrul Zahari. Memanfaatkan sebuah umpan terobosan, Syahrul berhasil lolos dari perangkap off-side dengan menyisir sisi kiri pertahanan Indonesia sebelum akhirnya menjebol gawang Indonesia yang dikawal kiper Andritany Ardhiyasa.

Malaysia berpeluang menggandakan keunggulan pada menit 24. Berawal dari sebuah sepak pojok, Asraruddin Putra Omar berhasil melepaskan tandukan keras ke arah gawang Indonesia. Beruntung bola masih membentur bek Hendro Siswanto yang berdiri tepat di bawah mistar.

Indonesia yang mencoba memperagakan permainan cepat dengan mengandalkan Titus Bonai dan Yongki Aribowo tampak kesulitan menembus pertahanan tim besutan Ong Kim Swee. Pemain Indonesia terlalu sering kehilangan bola sepanjang babak pertama.

Justru Malaysia yang kembali mengancam pada menit 31. Beruntung Izzaq Faris Ramlan terlambat menyongsong bola umpan silang yang akhirnya dibuang Yericho Christiantoko dan hanya melahirkan sepak pojok. Hingga turun minum skor 0-1 untuk keunggulan Malaysia tetap bertahan.

Pada babak kedua, Indonesia langsung tampil agresif. Peluang demi peluang diciptakan Titus Bonai dan Ferdinand Sinaga di awal-awal babak pertama gagal membuahkan hasil. Indonesia mencoba mengurung pertahanan rapat Malaysia.

Pada menit 47, Ferdinand Sinaga berpeluang menyamakan kedudukan setelah berdiri bebas di depan gawang Malaysia. Namun tendangannya kurang sempurna saat mencoba menyongsong sebuah umpan silang. Pada menit 54, Titus Bonai juga berhasil melepaskan tembakan mendatar. Sayangnya, bola tipis berada di luar gawang Malaysia.

Begitu juga dengan tandukan Lukas Mandowen pada menit 55 yang masih mampu dikuasai kiper Khairul Fahmi Che Mat. Tensi pertandingan semakin memanas dengan pelanggaran-pelanggaran keras kedua kubu. Bahkan, pelatih Malahysia Ong Kim Swee harus dikartu merah di menit 68 setelah memprotes keras keputusan wasit.

Indonesia terus menciptakan beberapa peluang di sisa pertandingan sedangkan Malaysia lebih banyak menunggu dan sesekali melancarkan serangan balik. Pada menit 78, berawal dari sebuah sepak pojok, Diego Michel yang baru dimasukan dipertengahan babak kedua berhasil mengirim bola yang diteruskan Okto. Sayangnya tandukan Okto juga gagal membuahkan hasil.

Peluang terakhir Garuda Muda tercipta di masa injury time. Namun lagi-lagi Ferdinand Sinaga gagal menjebol gawang Malaysia karena sepakannya masih terlalu lemah sehingga dengan mudah dikuasai kiper Khairul Fahmi Che Mat. Alhasil skor 1-0 ini bertahan hingga pertandingan usai.

Susunan Pemain
Indonesia:
Andritany Ardhiyasa, Yericho Christiantoko, Septia Hadi (Diego Michiels, 50'), Abdul Rahman, Hendro Siswanto, Lukas Mandowen (Octavianus Maniani, 75'), Mahadirga Lasut (Egi Melgiansyah, 61'), Ramdani Lestaluhu, Ferdinand Sinaga, Titus Bonai, Yongki Aribowo

Malaysia: Khairul Fahmi, Asraruddin Putra Omar, Mahali Jasuli, Mohd Shas, Muslim Ahmad, Fandi Othman, Baddrol Bakhtiar, Naiz Faiz Mansor (Saarany,78'), Irfan Fazail (Gurusamy, 59'), Wan Zakaria (Ibrahim, 11'), Faris Ramlan
Sumber : Vivanews.com

Blogger Indonesia Disomasi Facebook


JAKARTA - Salah satu blogger Indonesia, Ainun Nazieb, tersandung masalah dengan raksasa jejaring sosial Facebook. Perusahaan tersebut melayangkan surat tuntutan terhadap Nazieb. Apa masalahnya?

Surat tuntutan ini bermula ketika Nazieb membuat blog pribadi yang beralamat di nazieb.com dan membuat tema blog bernama 'Smells Like Facebook' yang mirip dengan tampilan Facebook versi pertama.

"Awalnya saya iseng saja untuk membuat tema blog saya mirip tampilan Facebook. Sampai akhirnya ada beberapa teman yang meminta saya menyediakannya sebagai tema yang bisa dipakai oleh orang banyak karena dinilai menarik. Jujur saya tidak berniat mencari keuntungan, karena saat itu saya hanya berniat share saja," tutur Nazieb, ketika dihubungi okezone, Kamis (17/11/2011).

"Tapi sekarang di tema blog tersebut sudah saya setop untuk diunduh di blog pribadi saya, namun peredarannya belum tentu berhenti sih, karena mungkin bisa di-share oleh orang lain melalui blog mereka," lanjutnya.

Upaya yang sedang dilakukan Nazeib saat ini ialah berkonsultasi denga kuasa hukumnya yang disediakan oleh pimpinan perusahaan di mana saat ini dia bekerja. Untuk nantinya memenuhi panggilan pihak Facebook Indonesia pada hari Senin, 21 November atau Rabu, 23 November 2011.

"Saat ini saya masih mengkonsultasikan masalah ini dengan kuasa hukum yang disediakan oleh pimpinan perusahaan saya, kemudian saya dan kuasa hukum akan mendatangi panggilan perwakilan Facebook pada hari Senin atau Rabu mendatang, untuk mengetahui apa yang sebenarnya mereka tuntut," simpulnya.

Sumber : Okezone.com